Cara Menghitung Rumus Prisma Segitiga Luas dan Volume - Sebenarnya saya sudah pernah membahas mengenai rumus prisma segitiga
lengkap pada artikel yang berjudul Rumus Matematika Dasar Bangun Ruang Lengkap Akan tetapi kali ini saya akan mencoba memberikan penjelasan yang lebih lengkap
mengenai rumus-rumus yang digunakan untuk prisma segitiga. Di dalam postingan
ini kalian akan diajarkan untuk mengetahui cara menghitung luas dan volume dari
sebuah prisma segitiga. Perhatikan gambar berikut ini:
Mengapa disebut sebagai prisma tegak segitiga? Tentu saja itu
dikarenakan bentuk alas dari bangunan tersebut adalah segitiga. Apabila sebuah
limas memiliki alas berbentuk lingkaran maka bangun ruang tersebut akan disebut
sebagai lingkaran.
Rumus Luas dan Volume Prisma Segitiga
Prisma segitiga terdiri dari beberapa bagian yaitu: tutup, alas, dan
selimut. Sehingga untuk menacri luas keseluruhan dari prisma kita perlu
menjumlahkan luas alas, luas tutup, serta luas selimutnya:
Luas Prisma = Luas alas + Luas Tutup + Luas Selimut
Rumus luas permukaan prisma segitiga
Karena luas alas dan tutup prisma akan selalu sama besarnya maka,
rumus luas prisma dapat disederhanakan menjadi seperti ini:
2x Luas Alas + Luas Selimut
atau
2x Luas segitiga + Luas
Selimut/Selubung
Karena Alas dari prisma segitiga memiliki bentuk segitiga, maka tentu kalian harus menerapkan rumus luas
segitiga untuk mengetahui luas alas dari prisma tersebut. Kalian juga harus
memahami bagaimana cara menghitung luas persegi panjang karena bagian selimut
dari prisma segitiga memiliki bentuk persegi panjang.
Rumus volume prisma segitiga
Pada umumnya, rumus volume dari sebuah prisma adalah:
V= Luas alas x Tinggi
Akan tetapi, untuk prisma segitiga rumus tersebut diubah menjadi:
(1/2 x Alas Segitiga x Tinggi
Segitiga) x Tinggi Prisma
Untuk memahami rumus diatas, perhatikan beberapa contoh soal berikut
ini:
Contoh Soal
Sebuah prisma memiliki volume 240 cm3. Alas prisma tersebut
berbentuk segitiga siku-siku dengan panjang sisi siku-sikunya masing-masing
adalah 8cm dan 6cm. Lalu, berapakah tinggi dari prisma tersebut?
Cara Menjawab:
Volume prisma = Luas Alas x Tinggi Prisma
240 = (½ x a x t) x Tinggi Prisma
240 = (½ x 8 x 6) x Tinggi Prisma
240 = 24 x tinggi prisma
Tinggi prisma = 240 : 24 = 10 cm
Itulah pembahasan yang dapat saya berikan mengenai cara menghitung
rumus prisma segitiga luas dan volume lengkap dengan contoh soal dan
pembahasannya. Semoga bisa membantu kalian untuk memahami lebih jauh mengenai
cara menghitung rumus luas dan volume dari prisma segitiga.
9 komentar:
sangat membantu
SANGAT BENAR
THANKS
Very true
Sangat membantu . :) terima kasih.
www.tokoedukasi.com
sangat membantu makasih yaaa
Sangat membantu,terimakasih...
sangat membantu
sangat bagus dan membantu
Post a Comment